Wujudkan Pelayanan Prima, PA Sungguminasa Laksanakan Sidang Keliling di Kecamatan Bajeng Barat
Sungguminasa – Jum’at, 3 Maret 2023, Pengadilan Agama Sungguminasa kembali melaksanakan Sidang Keliling yang bertempat di Kantor Desa Bontomanai, Kecamatan Bajeng Barat, Kabupaten Gowa. Kegiatan ini dipimpin oleh Ketua Majelis Mun'amah, S.H.I., M.H. serta diikuti oleh 2 hakim anggota bersama dengan Panitera Pengganti serta beberapa petugas sidang, petugas Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan tim media informasi Pengadilan Agama Sungguminasa.
Pada kegiatan ini, Pengadilan Agama Sungguminasa kembali meningkatkan pelayanan prima terhadap perkara yang diselesaikan melalui sidang diluar gedung pengadilan. Pelayanan tersebut diwujudkan dengan penyerahan Salinan Penetapan/Salinan Putusan oleh Nasriah, S.H. M.H., Panitera Pengadilan Agama Sungguminasa kepada para pihak berperkara yang perkaranya telah selesai diputus pada sidang diluar Gedung pengadilan/Sidang Keliling.